KAMPUNG CAI RANCA UPAS

KAMPUNG CAI RANCA UPAS


Tidak jauh dari kawasan Kawah Putih dan Danau Situ Patenggang, Anda akan menemukan Kampung Cai Ranca Upas di tengah-tengah hutan hijau nan subur yang keindahan alamnya bisa memanjakan mata. Tempat ini terletak di Desa Alam Indah, Kecamatan Ranca Upas, Kabupaten Bandung, sekira 50 km sebelah selatan Kota Bandung, ibukota Provinsi Jawa Barat.

Luas Ranca Upas sekira 215 hektar, terasa sejuk karena berada 1.700 meter di atas permukaan laut dengan kisaran suhu udara 17°C-20°C. Di sekitar area ini terdapat hutan lindung serta beragam tumbuhan seperti pohon huru, hamirung, jamuju, kihujan, kitambang, kurai, pasang dan puspa. Faunya di sini juga begitu kaya dengan keberadaan burung serta beberapa satwa lainnya.

Dalam bahasa sunda, Kampung Cai berarti Desa Air sehingga kawasan ini bisa juga disebut Desa Air Ranca Upas. Ranca Upas awalnya merupakan sebuah bumi perkemahan dan pusat pelatihan outdoor untuk berbagai komunitas. Karena karakteristik alam dan geografisnya yang sangat khas, Ranca Upas kemudian ditetapkan sebagai taman alam yang menawarkan fasilitas menarik dan aktifitas menarik, sebut saja kolam renang air hangat, war games dan ATV.

Atraksi yang tak kalah menarik adalah mengunjungi konservasi rusa dimana Anda dapat mengamati dan berinteraksi langsung dengan hewan tersebut. Dalam area seluas 5 hektar tersebut, Anda bisa memberi makan rusa dengan wortel dan sayuran yang sudah disediakan.

Spesies rusa yang ditangkar adalah rusa jawa (Cervus timorensis) yang memiliki bulu berwarna cokelat kemerahan, dengan bagian leher dan kaki yang berwarna lebih terang. Awalnya Ranca Upas hanya memiliki 11 ekor rusa dan 5 diantaranya betina. Akan tetapi, setelah bertahun-tahun rusa dipelihara, lahirlah bayi-bayi rusa yang ikut hidup berkelompok bersama rusa dewasa lainnya. Area konservasi ini terhubung dengan area outbound Tegal Kawani.

BERBELANJA

Dodol strawberry adalah oleh-oleh yang bisa Anda beli selepas menikmati Ranca Upas, makanan ini dijual di kawasan Ranca Bali Ciwidey. Penjual biasanya membuat sendiri dodol tersebut, bahannya didapat dari kebun strawberry yang mereka miliki.

AKOMODASI

Apabila tidak memiliki rencana untuk berkemah, Anda bisa bermalam di kawasan Ciwidey. Terdapat beberapa pilihan akomodasi, diantaranya berikut ini.     D'Riam Riverside Resort Jl. Soreang - Ciwidey Km 25, Bandung Telepon: +62 22 85921210, +62 22 859212182 Email: reservation@driamresort.com Website: http://www.driamresort.com/     Kampung Pa'go Jl. Raya Soreang Ciwidey Km 25 Telepon: +62 22 859 20696, 62 22 926 30 996 Fax: +62 22 592 8062 Email: info@kampungpago.com Website: http://www.kampungpago.com/     Hotel Sindang Reret Jl.Propinsi Ciwidey Km22 Telepon: +62 22 5928205 Fax: +62 225 928 204     Patuha Resort Jl.Ciwidey-Patenggang Km30 Telepon: +62 22 5928062     Rancabali Cottage Ciwidey Jl.Rancawalini Ciwidey Telepon: +62 85320371165, +62 22 2534517, +62 22 2501635

KEGIATAN

Bagi yang ingin merasakan suasana alam Ranca Upas, Anda harus mencoba berkemah di sini. Kebutuhan makanan dapat dibawa langsung dari rumah ataupun membeli di warung-warung yang tersedia. Warung menyediakan makanan, camilan hingga kayu bakar. Jika ingin lebih praktis, Anda bisa menyewa tenda, sleeping bag dan kebutuhan kemah lain. Semuanya disewakan dengan harga terjangkau.     Nikmati mandi menyehatkan di kolam air panas bersama keluarga. Ranca Upas juga memiliki danau yang bisa Anda kelilingi menggunakan kano. Kegiatan lain yang bisa dilakukan adalah bersepeda, trekking di bukit dan bermain paint ball.KEGIATAN

Bagi yang ingin merasakan suasana alam Ranca Upas, Anda harus mencoba berkemah di sini. Kebutuhan makanan dapat dibawa langsung dari rumah ataupun membeli di warung-warung yang tersedia. Warung menyediakan makanan, camilan hingga kayu bakar. Jika ingin lebih praktis, Anda bisa menyewa tenda, sleeping bag dan kebutuhan kemah lain. Semuanya disewakan dengan harga terjangkau.     Nikmati mandi menyehatkan di kolam air panas bersama keluarga. Ranca Upas juga memiliki danau yang bisa Anda kelilingi menggunakan kano. Kegiatan lain yang bisa dilakukan adalah bersepeda, trekking di bukit dan bermain paint ball.

TRANSPORTASI
Kampung Cai Ranca Upas terletak 50 km dari Kota Bandung, perjalanan akan memakan waktu sekira 2 jam. Jalan utama yang dilalui adalah selatan Bandung menuju Kota Soreang, ibukota Kabupaten Bandung, lalu dilanjutkan ke Ciwidey melewati rute yang sama dengan Kawah Putih dan Situ Patenggang. Ranca Upas terletak sekira 6 km atau 10 menit dari Kawah Putih jika ditempuh dengan kendaraan.

Apabila menggunakan transportasi umum, Anda harus terlebih dahulu pergi ke Terminal Bus Leuwipanjang kemudian menaiki bus ke arah Ciwidey. Dari Ciwidey, Anda dapat melanjutkan perjalanan dengan angkot ke Kampung Cai Ranca Upas.

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.