TOUR DE BELTIM 2015

September 25, 2015
TOUR DE BELTIM 2015



Pemerintah Kabupaten Belitung Timur menggandeng sejumlah travel blogger, trip organizer, travel agent, fotografer, serta awak media untuk turut serta meramaikan event ‘Tour de Beltim 2015’. Event yang diselenggarakan selama 3 hari ini berlangsung pada 25 September 2015 hingga 28 September 2015.

Selama tiga hari, partisipan diajak mengeksplorasi beberapa kawasan wisata andalan yang dimiliki Belitung Timur, seperti Pantai Lalang dan Pantai Serdang di kawasan Manggar. Mereka juga akan mengunjungi sentra kuliner khas Kabupaten Belitung Timur seperti pusat pembuatan kopi, es jeruk kunci, serta mi Belitung.

Tidak ketinggalan, partisipan juga diajak mengunjungi Kampung Gantung, lokasi pemukiman keturunan Tionghoa dimana mayoritas penduduknya belum fasih ber-Bahasa Indonesia. Kawasan lain yang akan dikunjungi di kawasan Gantung adalah replika SD Muhammadiyah, salah satu lokasi pengambilan gambar film Laskar Pelangi yang beberapa tahun lalu sempat menjadi box office di Indonesia.

Partisipan juga akan diajak untuk menikmati penampilan kesenian tradisional yang akan disuguhkan oleh para penduduk lokal yaitu atraksi Antu Bubu. Tidak sampai disitu, partisipan pun diajak untuk memahami makna dari atraksi tersebut tersebut.

Gelaran ‘Tour de Beltim 2015’ sendiri merupakan salah satu kegiatan untuk mempromosikan Belitung Timur. Selain itu, Pemerintah Kabupaten Belitung Timur juga mengajak partispan Tour de Beltim untuk mendaftarkan diri mereka dalam kompetisi essay dan fotografi tentang Belitung Timur.

Link Terkait

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.