DEPAPEPE ASIA TOUR 2015

Januari 30, 2015


Setelah sukses memukau lebih dari 15.000 penonton di Festival Jazz di Jakarta pada 2012 silam, duo gitar akustik asal Jepang, Depapepe, kembali lagi ke Jakarta untuk menggelar konser solo pada 30 Januari mendatang di Room Annex Building. Kedatangan ini merupakan bagian dari rangkaian tur yang bertajuk “Depapepe Asia Tour 2014-2015 Kiss Live in Indonesia”.



Marygops Studio selaku promotor, berjanji akan menghadiahkan konser musik yang unik dan menarik. Menurut Shanee Harjani, Managing Director dari Marygops Studio, konsep pertunjukan Depapepe kali ini akan memberikan pengalaman menonton konser musik yang lebih dari biasanya.



Depapepe merupakan duo gitar akustik asal Jepang yang terdiri dari Takuya Miura dan Yoshinari Tokuoka. Permainan gitar mereka begitu cepat, lembut, melodis, ringan dan penuh energi. Penampilan perdana mereka di tahun 2005 melalui album “Let's Go” banyak mencuri perhatian publik. Albumnya sangat sukses dengan penjualan mencapai 150.000 dan memberikan duo ini penghargaan berupa artis masa depan Jepang serta banyak penghargaan lainnya di pasar internasional. Duo gitaris akustik ini menciptakan soundtrack untuk anime berjudul “Honey and Clover”, ketika Depapepe baru terbentuk dan bergabung dengan Sony Music.



Harga tiket konser dimulai dari Rp800 ribu untuk kelas festival & premium festival, sementara untuk festival + meet & greet adalah Ro1,8 juta terbatas untuk 100 orang. Untuk informasi selanjutnya mengenai penjualan tiket dan jadwal dapat ditemukan di www.marygops.com atau di alamat berikut.



PT. Marygops Studios

Jl. Lauser No. 50 D

Jakarta Selatan, Kebayoran Baru

12120, Indonesia

T. (+62) 2923 6701 / 02

E. contact@marygops.com



Foto: whatsnewjakarta.com

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.