KOMODO TRAVEL MART 2013

September 17, 2013
Komodo Travel Mart akan digelar pada 17-20 September 2013 di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur. Kegiatan ini dirangkaikan dan demi mendukung pelaksanaan Sail Komodo 2013.



Komodo Travel Mart adalah ajang yang mempertemukan pelaku perjalanan wisata. Sekira 30 penjual dari NTT dengan 60 pembeli dari beberapa provinsi di Indonesia yang berasal dari kalangan biro perjalanan, hotel dan operator wisata bahari akan hadir. Para pembeli diantaranya berasal dari Bali, Jakarta, Bandung, Yogyakarta, Surabaya, Lombok, Makassar, Medan, dan Kupang.



Dalam acara ini akan ada pula pameran wisata yang menampilkan semua produk unggulan dan atraksi kesenian dari 21 kabupaten/kota di NTT.



Selama ini potensi wisata di NTT kurang tergarap maksimal dan belum banyak dikenal. Padahal, di provinsi ini terdapat habitat alami komodo yang satu-satunya di dunia. Harapannya, Komodo Travel Mart dapat turut mengangkat potensi wisata di NTT selain Taman Nasional Komodo yang masih belum tergarap dan kurang dikenal.



Letak NTT yang sekira 1 jam perjalanan udara dari Bali juga merupakan peluang besar. Hal ini karena banyak wisatawan mancanegara yang datang ke Bali juga memiliki keinginan besar untuk mengunjungi daerah lain. 



Kegiatan yang didukung Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif ini diharapkan memberi edukasi bagi pemangku kepentingan di NTT dalam mengelola pariwisata. Kegiatan ini juga diharapkan dapat memperkenalkan dan menjual produk daerah baik di ranah nasional maupun internasional.



Informasi lengkap mengenai event ini tersedia di laman berikut.

http://komodotravelmart.com/

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.