FESTIVAL KRAKATAU XXI: MENIKMATI BUDAYA LAMPUNG SEKALIGUS MENJELAJAH GUNUNG ANAK KRAKATAU

Oktober 12, 2011
Inilah sebuah event budaya yang telah menjadi kalender rutin kepariwisataan nasional di Provinsi Lampung. Acaranya akan berlangsung pada 12-16 Oktober 2011 dan diikuti oleh seluruh kabupaten dan kota se-Provinsi Lampung. Festival Krakatau XXI merupakan program unggulan tahunan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Lampung yang menampilkan berbagai event menarik yang memperlihatkan keragaman budaya dan kesenian Lampung.



Festival Krakatau merupakan acara tepat untuk Anda yang ingin menyaksikan keelokan budaya Lampung sekaligus mencicipi tour ke Gunung Anak Krakatau. Gunung tersebut mengalami erupsi besar pada 535 M dan 1883 dimana menjadikannya sebagai salah satu letusan gunung terdasyat di muka bumi.



Untuk menuju Lampung telah tersedia penerbangan domestik setiap hari dari Jakarta. Terminal bus Rajabasa pun dapat menjadi pilihan lain dari Jakarta termasuk penyebrangan Selat Sunda dari Merak ke Bakaheuni Lampung melalui kapal feri. Anda yang datang dari arah barat Sumatera ada tiga kereta api beroperasi dari Palembang setiap harinya.



Beberapa rangkaian acara utama dalam festival ini adalah sebagai berikut.



12 Oktober 2011, Grand Opening
12 hingga 14 Oktober 2011, Pasar Wisata Indonesia (TIME)
13 Oktober 2011, Parade Budaya Nusantara
15 Oktober 2011, Tapis Carnival
15 Oktober 2011, Krakatau Night
16 Oktober 2011, Tour Krakatau


Akan ada pula acara pendukung festivalnya yaitu sebagai berikut.



Atraksi Paralayang/paramotor (8,9,15,16 Oktober 2011)
Rally Wisata Motor, PKOR Way Halim (8, 9 Oktober 2011)
Ethnic Graffity art contest, PKOR Way Halim (Sabtu, 8 Okt 2011)
Elephant Show & Tug of War, Lap.Enggal (Sabtu, 15 Okt 2011)
Pan Ensamble Music Sumatera, Lap.Korpri (Rabu, 12 Okt 2011)
Lampung Culinary Bazaar, Lap.Enggal (Sabtu, 15 Okt 2011)
Lomba dan Pameran Foto, Novotel (9 -15 Oktober 2011)
Pameran Lukisan, Novotel (12 – 15 Okt 2011)
Festival Musik, PKOR Way halim (Sabtu, 8 Okt 2011)
Youth free style talent show, PKOR Way Halim (Minggu, 9 Okt 2011 )
Festival Layang-layang, Menara Siger (Minggu, 16 Okt 2011)




Informasi lebih lanjut dapat Anda kunjungi alamat berikut:

http://www.festivalkrakatau2011.com



Sekretariat Festival Krakatau 2011

Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Lampung

Jl. Jenderal Sudirman No. 29 Bandar Lampung

Telepon      : (0721) 261430

Faksimile    : (0721) 266184

Email          :  info@festivalkrakatau2011.com

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.