SEMINAR MENYONGSONG ASEAN ECONOMIC COMMUNITY 2015: “FOCUS ON TOURISM”

November 14, 2013

Dalam rangka menyambut ASEAN Economic Community 2015 dan implikasinya terhadap pariwisata di kawasan ASEAN, Program Pasca Sarjana dari Sekolah Tinggi Pariwisata Bandung (STPB) akan menyelenggarakan seminar nasional bertajuk Seminar Menyongsong ASEAN Economic Community 2015: “Focus on Tourism”. Seminar ini akan diadakan di Sekolah Tinggi Pariwisata Bandung (STPB), Bandung pada Kamis 14 November 2013.



Seminar akan menampilkan pembicara ahli di bidang pariwisata Indonesia diantaranya adalah mantan Menteri Kebudayaan dan Pariwisata (2000-2004) Drs.I Gede Ardika yang akan membahas mengenai "Kesiapan Pemangku Kepentingan Pariwisata Dalam Menyambut AEC 2015". Ada pula Drs. Noviendi Makalam, MA, Kepala Pusat Komunikasi Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, yang akan membahas mengenai "Kebijakan Pariwisata Indonesia Terhadap AEC 2015".  Selain itu, Tono Rahardja, seorang praktisi Agen Peralanan Online akan membahas mengenai wawasan tentang "Travel Agency Online Sebagai Cara Baru Untuk Memenangkan Kompetisi ".



Seminar ini dimaksudkan untuk meningkatkan kesadaran seluruh pemegang kepentingan dalam bidang pariwisata dalam menyambut ASEAN Economic Community 2015. Tujuan lain seminar ini juga untuk mengidentifikasi kelemahan dan kekuatan peluang serta ancaman dari produk dan jasa pariwisata Indonesia sehingga formulasi yang ideal dapat dibangun untuk meningkatkan industri pariwisata dalam menghadapi AEC.

Informasi lebih lanjut silakan kunjungi: http://go.stp-bandung.ac.id/

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.