TAMAN MARGASATWA RAGUNAN

TAMAN MARGASATWA RAGUNAN

Berkunjung ke Taman Margasatwa Ragunan berarti menyusup ke dalam hutan tropis mini di Ibukota. Kebun binatang modern yang menjadi rumah 2 ribu ekor binatang ini dibalut dengan 50 ribu pohon rimbun serta sistem ekologi yang lengkap. Inilah sumber pengetahuan tentang alam liar yang masih tersisa di Jakarta
Taman seluas 147 hektar tersebut terletak di Jalan Harsono Rm, Pasar Minggu, Jakarta Selatan. Lahannya tertata dan dibangun dengan nilai konservasi tinggi. Bila suatu saat tak ada hutan lagi di bumi ini, setidaknya Taman Margasatwa Ragunan masih menyimpan contoh-contoh makhluk hidup yang menakjubkan, baik dalam wujud satwa maupun embrio, sel, ataupun DNA.
Taman Margasatwa Ragunan merupakan kebun binatang pertama di Indonesia, didirikan tahun 1864 di kawasan Cikini, Jakarta Pusat. Tahun 1969, kebun binatang ini dipindahkan ke kasawan Ragunan. Di bawah kepemimpinan mantan gubernur Ali Sadikin, Pemerintah DKI Jakarta menghibahkan lahan berhektar-hektar untuk menghidupi kebun binatang tersebut.
Koleksi binatang di sini bisa dibilang lengkap. Mulai dari bermacam unggas, ular, beruang madu, kudanil, gajah, unta, banteng, jerapah, kelelawar, harimau, singa, dan buaya. Anda dan sekeluarga pun dapat menyaksikan hewan-hewan primata termasuk gorila, simpanse, kera putih dan siamang di dalam Pusat Primata Schmutzer.
Ada juga Children Zoo yang dikemas dengan konsep menarik untuk anak-anak.Buah hati Anda bisa belajar mengenal satwa yang jinak seperti rusa, burung kakak tua, kuda, burung bengkok, dan masih banyak lagi yang lainnya. Akuarium yang menampilkan ikan-ikan raksasa pun ada di sini tentunya sayang bila dilewatkan.
Selain melihat aneka binatang, Taman Margasatwa Ragunan memiliki arena bermain yang ramah untuk anak-anak, serta danau dengan pulau-pulau buatan yang menyediakan perahu angsa. Bagi yang gemar membaca, perpustakaan satwa di sini menyiapkan koleksi buku-buku tentang dunia hewan, mulai dari ensiklopedia, kamus hingga handbook. Pengunjungdapat membacanya di tempat.
KULINER
Banyak pengunjung membawa makanan dari rumah sambil piknik di bawah pepohonan. Akan tetapi, jika tak sempat menyiapkan itu maka ada banyak rumah makan dengan baragam pilihan makanan di sana. Anda bisa menyicipi bakso, mie ayam, nasi goreng, pecel ayam, hingga masakan berkuah seperti soto dan sup.

AKOMODASI
Dinas dan Kebudayaan Provinsi DKI Jakarta memiliki hotel bersubsidi yang dibangun dengan misi sosial, yakni memfasilitasi remaja dan anak-anak yang ingin berwisata ke ibukota. Hotel tersebut bernama Graha Wisata, letaknya di kompleks GOR Ragunan. Kapasitas kantor terdiri 326 orang dengan fasilitas AC, televisi dan kamar mandi dan akses internet. Tarif hotel dipatok dengan harga yang sangat terjangkau, yaitu Rp25 ribu per orang untuk pelajar dan mahasiswa, serta Rp50rb untuk umum
Graha Wisata Ragunan
Jalan Harsono RM, Komplek Gor Jayaraya Ragunan, Ragunan, Pasar Minggu
Jakarta Selatan 12550, Jakarta
Telp: (021) 7806540; 7812147

BERKELILING
Jarak antara satu satwa dengan satwa lain bisa dibilang berjauhan. Itu semua bisa dinikmati sambil berolahraga melangkahkan kaki ataupun berjogging. Akan tetapi, jika Anda tidak ingin terlalu letih, ada fasilitas kereta yang membantu berkeliling, juga sepeda sewa per jam.
TRANSPORTASI
Apabila menggunakan kendaraan pribadi dari arah Mampang lanjutkan perjalanan lurus ke arah Selatan hingga bertemu pintu masuk Taman Margasatwa Ragunan. Bila datang dari arah Depok, Anda dapat melawati Jalan Srengseng Sawah, dilanjutkan ke Jalan Moh Kahfi dan masuk melalui pintu belakang Ragunan.
Berkunjung ke tempat ini pun mudah dengan Bus Transjakarta, Anda cukup menaiki bus koridor 6 dengan rute Kuningan-Ragunan.

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.