TOMOHON INTERNATIONAL FLOWER FESTIVAL 2015: LET’S JOIN FLOWERS EXTRAVAGANZA

Agustus 08, 2015

Tomohon International Flower Festival (TIFF) kembali hadir tahun ini. Acaranya akan digelar pada 8-12 Agustus 2015 bertempat di  “Kota Bunga”, Tomohon, Provinsi Sulawesi Utara. Tomohon International Flower Festival merupakan parade bunga paling menarik di Tanah Air, mirip festival mirip parade bunga Pasadena di Amerika Serikat. 

Festival parade bunga Tomohon dari tahun ke tahun mengalami peningkatan baik skala maupun jumlah pesertanya. Tomohon International Flower Festival (TIFF) telah diselenggarakan sejak 2008, 2010, 2012, dan 2014. Sebelumnya TIFF digelar dua tahun sekali namun melihat besarnya potensi untuk mempromosikan pariwisata Tomohon maka Pemerintah Daerah menggelar TIFF sebagai program tahunan.

Tahun ini sebanyak 35 peserta akan turut serta baik dari dalam maupun luar negeri. Peserta domestik meliputi beberapa kabupaten dan kota di Indonesia, perbankan serta unit usaha lainnya. Sementara itu, enam negara direncanakan akan turut serta, diantaranya adalah Polandia, Prancis, Filipina dan Rusia. 

Kegiatan utama TIFF adalah Tournament of Flower (Pawai Kendaraan Hias) yang diikuti peserta dari daerah se-Indonesia dan juga perwakilan negara asing. Berikut rangkaian kegiatan Tomohon International Flower Festival 2015.

Tournament of Flower: 8 Agustus 2015
Kontes Ratu Bunga Tingkat Nasional: 7 – 11 Agustus 2015
Tourism, Investment, Trade, and Floriculture: 8 – 12 Agustus 2015
Pagelaran Seni Budaya Nusantara: 8 – 12 Agustus 2015
Tomohon Linow Lake 10K 2015: 7 Agustus 2015
Turnamen Gateball:  7 & 8 Agustus 2015
Pemecahan Rekor MURI Marching Band :9 Agustus 2015
Seminar Pengembangan Destinasi Pariwisata di Indonesia Timur (khusus Anggota APEKSI Komwil VI): 7 Agustus 2015 
Seminar Gereja – Gereja se-Asia: 7 & 8 Agustus 2015

Penyelenggaraan TIFF selain mempromosikan pariwisata Kota Tomohon juga memberikan dampak peningkatan ekonomi masyarakat melalui kepariwisataan maupun ekonomi kreatif, khususnya pengusaha bunga yang banyak dikembangkan masyarakat setempat.

Tomohon sendiri merupakan daerah subur di bawah Gunung Lokon, meliputi 35 desa di 5 sub distrik. Lokasi Tomohon sekira 22 km dari Kota Manado, Provinsi Sulawesi Utara. Kota yang dikenali sebagai “Kota Bunga” ini memiliki slogan “Menyapa Dunia dengan Bunga”. 

Tomohon memang dikenali sebagai penghasil bunga. Saat musimya maka bunga-bunga indah bermekaran, termasuk di taman-taman rumah penduduk. Bahkan, sejumlah  pemilik taman bunga mengizinkan wisatawan untuk memetik dan memilih bunga yang disukai selain ada banyak toko di sepanjang sisi pegunungan. 

Untuk mencapai Tomohon Anda dapat menggunakan kendaraan sewaan dengan lama perjalanan sekira 1 jam dari Manado. Untuk menikmati pemandangan taman-taman bunga di Tomohon, Anda dapat berjalan kaki sambil menikmati udara segar. 


Informasi dan keterangan silakan lihat laman berikut atau hubungi: budpar.tomohon@yahoo.com Telp. (0431) 351 706 

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.