CIMB NIAGA INDONESIAN MASTERS 2013

Mei 02, 2013
CIMB Niaga Indonesian Masters 2013 kembali digelar untuk kali ketiga. Masih berlokasi di Royale Jakarta Golf Club, Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, turnamen ini akan digelar pada 2-5 Mei 2013. Hadiah turnamen ini total senilai US$ 750.000 (sekitar Rp 7,24 miliar) yang akan diperebutkan sekira 156 pegolf dari berbagai negara.



CIMB Niaga Indonesian Masters 2013 merupakan turnamen golf bergengsi yang menjadi bagian dari Asian Tour dan telah berlangsung sejak 2011. Asian Tour sendiri adalah turnamen para pegolf professional di Asia dan bagian dari International Federation of PGA Tours. Asian Tour merupakan satu-satunya tur golf professional yang diakui di Asia sehingga tidak berlebihan apabila event ini termasuk kelas dunia.



Akan hadir dalam turnamen ini sejumlah pegolf kelas internasional seperti Ernie Els (pemenang 65 turnamen profesional; 4 turnamen mayor) dan John Daly (pemenang 19 turnamen professional; 2 turnamen mayor). Selain kedua bintang golf tersebut, akan pula turut berpartisipasi tiga bintang golf baru, yaitu Darren Clarke, Michael Campbell, dan Simon Dyson.



Dari keseluruhan peserta, sebanyak 120 pegolf diantaranya adalah peserta Asian Tour. Indonesia total menurunkan 25 pegolf terbaiknya serta empat pegolf amatir yang tergabung dalam Persatuan Golf Indonesia (PGI). Turnamen ini juga diharapkan menjadi ajang bagi pegolf dari tingkat junior, senior, dan juga profesional untuk menunjukan kemampuannya mengayunkan stik andalan mereka.



CIMB Niaga Indonesian Masters 2013 rencananya akan diliput media dalam negeri yang memiliki jaringan nasional. Selain itu, juga akan ditayangan oleh jaringan televisi global Asian Tour di lebih dari 200 negara yang menjangkau 650 juta rumah melalui program Live, Highlights, Asian Tour Golf Show, dan Golfing World.


Untuk informasi lebih lanjut silakan buka laman berikut. www.indonesianmasters.com, www.asiantour.com



Photo courtesy : http://www.indonesianmasters.co.id

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.