SHAHRUKH KHAN: RELOADED TEMPTATION LIVE IN JAKARTA CONCERT
SHAHRUKH KHAN: RELOADED TEMPTATION LIVE IN JAKARTA CONCERT
Bintang Bollywood fenomenal, Shahrukh Khan, dijadwalkan akan “menggoyang” Indonesia dalam sebuah konser bertajuk "Reloaded Temptation". Konser tersebut akan berlangsung di Sentul International Convention Center, Bogor, pada Sabtu, 8 Desember, 2012.
Pada penampilannya yang sudah lama ditunggu-tunggu ini, Shahrukh Khan akan hadir bersama beberapa aktris India populer, yaitu Rani Mukherjee, Pretty Zinta, dan Bipasha Basu.
Sepuluh tahun yang lalu, superstar Bollywood ini berhasil memukau ribuan penggemarnya di Hall C Jakarta International Expo dalam konser bertema “Bollywood Extarvaganza”. Pada konsernya mendatang, Shahrukh Khan berencana akan menyuguhkan acara yang lebih spektakuler, termasuk salah satunya adalah dengan mengakomodasi panggung yang lebih besar yang menampung 20 hingga 30 penari. Menurut promotor acara, sistem pencahayaan pun akan ditata sedemikian rupa dengan mendatangkan tim khusus dari Singapura. Shahrukh Khan kabarnya akan didukung oleh tim berjumlah sekira 115 orang.
Konser yang digelar berkat kerja sama MD Entertainment dan promotor Java Musikindo ini akan memanjakan dan “menggoyang” penonton dengan suguhan lagu-lagu India dan koreografi tarian yang menawan selama lebih dari 2 jam. Sekira 7.500 tiket telah disiapkan, dengan kisaran harga mulai dari Rp500.000,- hingga Rp3.500.000,-. Kabarnya tiket terjual dengan cepat. Pastikan Anda tidak kehabisan.
Shahrukh Khan, biasa pula dikenal dengan sebutan SRK, lahir 2 November 1965. Sampai saat ini, ia telah membintangi sekira 77 film yang hampir semuanya merupakan film yang dikategorikan sukses di India. Selain itu, film-filmnya tersebut telah pula ditonton secara luas dan digemari di berbagai negara, termasuk di Indonesia. Film seperti “Kuch Kuch Hota Hai”, “Kabhi Khushi Kabhie Gham”, “Mohabbatein”, “Om Shanti Om”, “Asoka” dan “Don” adalah beberapa judul film paling sukses dan fenomenal dalam sejarah Bollywood.
Film lain yang meraih sukses yang spektakuler adalah “My Name is Khan”. Film ini berlatar belakang sejarah kelam setelah serangan WTC 9/11 di Amerika. Film yang menceritakan kehidupan seorang Muslim yang tinggal di New York setelah tragedi WTC ini berhasil menarik perhatian dan memperoleh pengakuan internasional.
Selain memiliki bakat akting yang luar biasa, menyanyi, dan menari, ia dikaruniai kemampuan untuk mengambil hati penggemarnya dengan selera humornya yang cerdas. Kharisma yang dimilikinya juga tak dapat dipungkiri sebagai daya tarik yang kuat.
Datang dan saksikan kemegahan pertunjukkan tari dan suguhan lagu Bollywood di Sentul International Convention Center.
Informasi lebih lanjut, silakan buka laman berikut.
http://www.srkjakarta.com/
Tidak ada komentar: