KALEIDOSKOP SENI BUDAYA JAKARTA

Maret 16, 2012
KALEIDOSKOP SENI BUDAYA JAKARTA



Lima hari berturut-turut mulai 16 hingga 20 Desember 2014, warga dan wisatawan Jakarta akan dihibur acara Kaleidoskop Seni Budaya Jakarta yang akan diselenggarakan di Teater Besar Taman Ismail Marzuki, Jakarta Pusat. Acara tersebut diprakarsai oleh Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi DKI Jakarta.

Saksikan meriahnya seni teater, tari, pertunjukan musik hingga pameran foto pada acara ini. Pecinta kuliner juga bisa datang untuk menyicipi hidangan-hidangan Betawi yang lezat dan kaya akan rempah, seperti kerak telor, soto betawi, bir pletok dan masih banyak lagi yang lainnya.

Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi DKI Jakarta, Arie Budhiman, mengatakan bahwa Kaleidoskop Seni Budaya Jakarta kali ini menyajikan aktivitas seni budaya mulai tahun 2010 hingga 2014. Acara tersebut diharapkan mampu menjadi proses evaluasi bagi pelaku dan penikmat seni agar bisa mengembangkan aktivitas seni budaya di Kota Jakarta.

Sebelum acara dibuka, Anda bisa menikmati panggung utama yang menampilkan musisi jalanan, aksi monolog di ruang publik, tanjidor dan pesta kembang api. Setelah itu, pengunjung akan diperlihatkan dengan video aktivitas seni betawi yang menarik selama 2010-2014

Jangan lewatkan juga pertunjukan rancak, yakni teater betawi yang diisi dengan berbalas pantun dan diiringi dengan musik gambang kromong. Panjang pantun bebas dan dicirikan dengan rima. Sebanyak 85 foto aktivitas seni budaya pun ditampilkan. Terdapat juga puluhan benda artefak yang berkaitan dengan pagelaran seni budaya.

Betawi begitu mudah berakulturasi dengan budaya lain sehingga menghasilkan kesenian yang unik. Sebut saja tari hip-hop Betawi Sunda yang juga akan ditampilkan dalam Kaleidoskop Seni Budaya Jakarta. Tari kreasi ini mengkombinasikan hip-hop dengan sejumlah tari tradisi betawi dan sunda seperti tari topeng, cokek, ronggeng, ketuk tilu, blantek dan jaipong.

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.