Januari 08, 2012
JAVA NEW YEAR CONCERT 2012: 2 OPERA KOMEDI DI 3 KOTA: JAKARTA, SURABAYA DAN BANDUNG


Membuka pertunjukan di tahun 2012 akan dimeriahkan dengan salah satu konser menarik bertajuk Java New Year Concert 2012. Acara tersebut akan menjadi salah satu hiburan untuk disaksikan masyarakat terutama di tiga kota besar Indonesia, yaitu Jakarta, Surabaya, dan Bandung. Di Jakarta berlangsung pada 8 Januari, di Surabaya pada 13 Januari, dan di Bandung pada 15 Januari.

Konser ini akan menampilkan 2 opera komedi  dalam satu pertunjukan. Cerita pendeknya adalah hasil karya  "Master cerita pendek" Indonesia, Putu Wijaya. Opera ini disutradarai sekaligus koreografer Chendra Panatan. Penyanyi yang akan tampil adalah Adi "Didut" Nugroho dan Pharel Silaban. 

Acara ini juga akan menampilkan pertunjukan musik dari musisi klasik Indonesia yaitu Ananda Sukarlan. Para pemain dalam pertunjukan ini adalah pemenang Kompetisi Vocal Tembang Puitik Nasional 2011 yang diadakan April 2011 di Surabaya dan dianggap sebagai penyanyi klasik terbaik Indonesia saat ini.

Opera pertama berjudul "Laki-Laki Sejati" yang akan menampilkan soprano coloratura Evelyn Merrelita, soprano Eriyani Tenga Lunga, tenor Adi ‘Didut’ Nugroho, dan tenor Pharel J. Silaban. Opera itu sendiri mendapat sukses besar selama World Premiere pada September 2011 dan menerima ulasan yang besar dari sejumlah media nasional. Opera kedua berjudul "Mendadak Kaya". Opera komedi ini bercerita tentang seseorang yang ingin menjadi seorang pria kaya dan kemudian berubah menjadi seorang dukun sehingga membuat dirinya kaya tetapi kemudian dia harus menghadapi resiko.

Jakarta New Year Concert: 2 Comedy Opera, diadakan pada Minggu 8 Januari pukul 4 sore di Auditorium Bank Indonesia, Jl. MH Thamrin, No. 1. Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi Chendra di ycep@yahoo.com atau +62 818 891038.

Surabaya New Year Concert: 2 Comedy Opera, diadakan pada 13 Januari 2012, pukul 07:00, di Gedung Kesenian Cak Durasim. Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi Amadeus: +62 816 5430630 atau +62 31 71375599.

Bandung New Year Concert: : 2 Comedy Opera, diadakan pada 15 Januari 2012 pukul 16:00, di Dago Tea House. Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi BIMA (Bandung International Music Academy) di +62 853 142 666 88 atau +62 22 423 8962.

Informasi lebih lanjut silakan kunjungi laman:

http://musik-sastra.com/ atau di Twitter: @anandasukarlan

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.