IMLEK FAIR 2011 DI MEDAN: MENYAMBUT TAHUN KELINCI DALAM PERSAHABATAN DAN KEDAMAIAN

Januari 15, 2011
Imlek Fair merupakan ajang promosi spektakuler yang memamerkan produk multiusaha, seni budaya, aneka menu makanan, serta hiburan multietnis Indonesia.  Acara ini akan digelar di Central Bussiness District (CBD) Polonia Medan, tanggal 15-23 Januari 2011. Imlak Fair 2011 ini merupakan pertunjukan budaya dan prosesi ritual keagamaan memaknai datangnya tahun baru dengan harapan dan semangat baru agar dapat mencapai kehidupan lebih baik.

Imlek Fair telah digelar rutin tahunan sejak 2004 di Kota Medan dan merupakan pameran multiusaha terbesar pada 2011. Pameran ini dilaksanakan out door, disajikan di awal tahun baru 2011 dengan visi mengusung harapan baru untuk dapat menaikkan aktivitas dan iklim perdagangan di Sumatera Utara, khususnya Kota Medan menjadi lebih baik dari tahun sebelumnya.

Imlek Fair 2011 mengusung tema yang merupakan nilai filosofis dari terminologi tahun Kelinci, yakni “Persahabatan dan kedamaian”. Menyajikan pagelaran pentas budaya multietnik Indonesia, khususnya kebudayaan China. Selain menjadi media hiburan rakyat, kegiatan ini juga diharapkan dapat lebih mempromosikan kecintaan masyarakat akan khasanah pluralitas seni dan budaya yang ada di masyarakat. Di sinilah keunikan acara Imlek Fair, dimana berbagai macam suku bangsa dan agama dapat berbaur, sehingga kerukunan umat beragama di Sumut, terutama di Kota Medan, selalu terjaga dengan baik.

Central Bussiness District (CBD) Polonia, terletak di Jalan Padang Golf Polonia, Medan. Tempat ini memiliki areal seluas 40 hektar, sehingga lahan parkir dan untuk lahan stand sangat memadai untuk menampung pengunjung dalam jumlah lebih besar dari tahun sebelumnya. Dipilihnya CBD Polonia sebagai lokasi penyelenggaraan karena sangat strategis dan dapat terjangkau segenap lapisan masyarakat. Tak hanya itu, kawasan ini juga menonjolkan keasrian alam sehingga membuat pengunjung aman, nyaman dan betah.

Jadi, sebaiknya Anda tidak  melewatkan acara besar ini!

Informasi:
Website: http://multiadv.com/gallery/index.php/event

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.