KRISNA OLEH-OLEH BALI

Agustus 20, 2017
KRISNA OLEH-OLEH BALI


Berlibur ke Bali tak lengkap jika pulang dengan tangan kosong. Anda harus membawa buah tangan berupa aneka cenderamata khas Bali. Salah satu lokasi favorit wisatawan untuk berbelanja adalah di Krisna Oleh-Oleh Bali.

Tempat tersebut adalah pusat perbelanjaan untuk segala jenis souvenir mulai dari t-shirt, kain tradisonal, dress, selimut, pernak-pernik, tas, kerajinan perak, lukisan, ukiran, sepatu dan sandal, dan beragam makanan ringan. Berbeda dengan Pasar Sukawati atau pasar tradisional lain yang menerima tawar-menawar, semua souvenir di Krisna Oleh-Oleh Bali memiliki harga tetap namun terjangkau dan masuk akal.

Krisna Oleh-Oleh Bali yang pertama dibuka pada 16 Mei 2007 oleh Gustri Ngurah Anom, pengusaha yang juga mendirikan salah satu merek t-shirt ternama di Bali: Cok Konfeksi. Produknya menampilkan desain kreatif dengan sentuhan Bali yang berbeda. Kini merek t-shirt ini bisa Anda temukan di Krisna.

Krisna memiliki banyak cabang yang tersebar di Denpasar hingga di sekitar wilayah Kuta. Toko Krisna yang pertama diberi nama Krisna Nusa Indah, letaknya di Jalan Nusa Indah, Denpasar. Melihat antusias wisatawan yang begitu besar membeli oleh-oleh di sini, Krisna kemudian membuka banyak cabang seperti di Jalan Nusa Kambangan di Denpasar, Jalan Sunset Road di Kuta, juga di Jalan Raya Tuban yang dapat ditempuh hanya 5 menit dari Bandara Internasional Ngurah Rai.

Di Krisna Nusa Indah, Anda dapat melihat proses pembuatan t-shirt. Namun cabang yang dianggap paling besar dan paling lengkap adalah Krisna Sunset Road. Sementara Rama Krisna yang terletak di Bandara Internasional Ngurah Rai memiliki keunggulan lain, yakni melayani kunjungan 24 jam. Jadi penumpang yang sedang diburu penerbangan tidak perlu khawatir tidak mendapat oleh-oleh.

KULINER

Krisna Wisata Kuliner hadir dengan lokasi strategis yakni pada jalur lintasan menuju Bandara Internasional Ngurah Rai, bersebrangan dengan Rama Krisna Tuban. Pusat kuliner ini memiliki kapasitas 400 orang pengunjung dan terdiri dari 6 resto, mulai dari Bebek Tepi Sawah, Warung Subak, Crispy Duck, Warong Miyabi, Warung Mbok Limbok, juga Warung Krisna yang menjual bermacam masakan khas Bali seperti sate lilit, telur pindang, sambal matah, sayur urab, dan masih banyak lagi.

BERBELANJA

Temukan beragam souvenir dan barang-barang khas Bali seperti t-shirt, kemeja, dress, selimut, kain-kain tradisional bali, alas kaki, gantungan kunci, asbak, aromaterapi, kipas, barang-barang dekoratif, tas, perhiasan, udeng, topi, produk spa dan produk herbal, serta masih banyak lagi.     Untuk makanan ringan khas Bali silahkan mencoba kacang disko, kacang mete, atau pie susu yang disukai oleh banyak wisatawan. Krisna juga memiliki bermacam jenis keripik untuk dinikmati bersama keluarga ataupun teman-teman Anda.

TRANSPORTASI
Krisna terletak di sekitar Denpasar dan Kuta sehingga Anda tidak akan bingung untuk menemukannya. Pemandu, supir mobil yang Anda sewa ataupun supir taksi akan senang hari membawa Anda ke Krisna. Pusat perbelanjaan ini juga menyediakan lahan parkir yang luas sehingga mobil Anda tidak akan menemukan masalah saat parkir.

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.