EXPO PEKAN NATAL DAN TAHUN BARU 2015

Desember 21, 2014

Rasakan meriahnya Natal dan tahun baru dalam serangkaian acara yang terangkum dalam Expo Pekan Natal & Tahun Baru 2015 di Taman Mini Indonesia Indah. Acara akan berlangsung pada 21 Desember hingga 4 Januari 2015.

Tahun baru Anda akan semakin berkesan dengan konser dangdut New Palapa. Sanggar Sunu Pratiwi yang merupakan sanggar ternama dari Gunung Kidul, Yoygakarta, diundang untuk menyemarakkan tahun baru melalui ratusan penarinya untuk membawakan tari klasik kelono topeng, tari gambyong, tari minak jinggo, dan tari kreasi bhayangkari.

Gelaran wayang kulit akan diselenggarakan di candi, sementara ada pertunjukan ketoprak "Lahirnya Arya Penansang" yang akan memeriahkan anjungan Yogyakarta dan musik keroncong di anjungan Jakarta. Tepat pukul 00.00 WIB pesta kembang api di sekeliling danau akan menghiasi langit Jakarta.

Perayaan ini kerap diselenggarakan oleh TMII setiap tahun. Expo Pekan Natal dan Tahun Baru 2015 diperkirakan  menyedot puluhan ribu pengunjung karena pada tahun baru 2014 lalu, sebanyak 60 ribu pengunjung sundah rela antre sejak pukul 16.00. Harga tiket masuk ke TMII pada hari normal adalah Rp10 ribu per orang namun untuk acara tahun baru tersebut diperkirakan mencapai Rp25 ribu.

Taman Mini Indonesia Indah atau di TMII dikenal sebagai salah satu titik teramai di Jakarta saat perayaan tahun baru. Ini adalah taman berbasis budaya, menampilkan miniatur yang menggambarkan keindahan dan keragaman Indonesia dalam lahan yang kecil di daerah Jakarta Timur. Taman Mini Indonesia Indah merupakan gagasan Ibu Tien Soeharto, mantan wanita pertama di Indonesia. Kontruksi Taman Mini dimulai tahun 1971 dan diresmikan pada 20 April 1975. Untuk pengunjung yang hanya memiliki waktu terbatas untuk menjelajah pulau-pulau Indonesia, Taman Mini adalah destinasi terbaik untuk  mengenal keanekaragaman budaya negara ini.



Temukan sumber berita sejenis di laman berikut.

http://magazine.happyholiday.travel/libur-tahun-baru-pengunjung-tmii-membludak/

http://www.mondosworld.com/harga-tiket-taman-mini-naik-pada-malam-tahun-baru

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.