JAKARTA MARKETING WEEK 2013
Jakarta Marketing Week 2013 adalah sebuah event yang mempertemukan marketing enthusiast dari industri otomotif dan telekomunikasi serta pemerintahan. Acara ini dilangsungkan pada 29 April hingga 5 Mei 2013, bertempat di Fashion Atrium Mal Kota Kasablanka, Jakarta Selatan.
Event yang baru kali pertama digelar ini sendiri digagas Hermawan Kartajaya, yaitu pakar marketing Indonesia yang juga menjabat CEO dan pendiri MarkPlus Inc,. Jakarta Marketing Week 2013 diharapkan menjadi platform yang menghubungkan para marketing enthusiast di level bisnis, industri, dan pemerintahan. Kegiatannya diadakan di sebuah mall dengan harapan bisa dinikmati sebanyak mungkin orang.
Serangkaian topik bisnis menjadi pengisi agenda kegiatan ini, diantaranya tentang anak muda (youth), wanita (woman) dan masyarakat yang melek internet (netizen). Akan ada pula pembahasan industri otomotif dan telekomunikasi serta pemerintahan. Ketiga merupakan connecting big yang penting dalam menjalankan marketing dengan baik dan benar. Selain itu, ada juga rangkaian kegiatan lain selama seminggu.
Jakarta Marketing Week 2013 terbuka untuk umum dan akan dihadiri sekira 1.000 pengunjung setiap hari dari pukul 10.00-21.00 WIB. Berbagai kalangan yang hadir dalam acara ini adalah para eksekutif bisnis, pemasar, akademisi, mahasiswa, komunitas, media, serta masyarakat umum.
Photo courtesy : http://jakartamarketingweek.com/
Tidak ada komentar: